Entrepreneurship Insight (September 2021)

Entrepreneurship Insight

“The Promise of Entrepreneurial Passion to Advance Social Entrepreneurship Research”

Penelitian “The Promise of Entrepreneurial Passion to Advance Social Entrepreneurship Research” bertujuan untuk menggali dan mendorong diskusi baru dalam penelitian kewirausahaan sosial dengan membuat teori dan menguji peran semangat wirausaha sebagai prediktor niat kewirausahaan sosial dan sebagai mekanisme sentral yang menghubungkan kepentingan berupa uang vs. non-uang dalam berwirausaha. Dalam penelitian ini, terdapat dua pertanyaan. Pertama, apakah semangat wirausaha menggerakkan niat kewirausahaan sosial? Kedua, kepentingan keuangan dan non-uang apa yang terkait dengan semangat wirausaha dan niat kewirausahaan sosial? Untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan ini, peneliti menggunakan model niat kewirausahaan sosial yang terdiri dari etika uang, kebermaknaan hidup, dan motivasi pelayanan publik sebagai pendorong semangat wirausaha, yang memediasi hubungan antara variabel-variabel ini dan niat kewirausahaan sosial. read more